CUKUP : Cadangan beras di Provinsi Jambi

Kenaikan Harga Beras Berpotensi Terjadi, Ini Kondisi Cadangan Beras Jambi

Posted on 2023-09-11 23:03:22 dibaca 1866 kali

JAMBI, bungopos.com  - Cadangan beras Jambi sebanyak 14.363 ton, tahan hingga enam bulan kedepan. Hal ini disampaikan oleh Wakil Gubernur Jambi Drs. H. Abdullah Sani, M.Pdi saat melaunching Penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah Tahun 2023 Tahap II di Komplek Pergudangan Bulog Pasir Putih, Kota Jambi, Senin (11/09/2023).

BACA JUGA: Jualan Pupuk Kandang Hukumnya Haram, Ini Alasan


"Pada pagi hari ini kita bersama-sama melaunching beras bantuan pemerintah, saat ini diketahui bersama bahwa bantuan ini berupa beras untuk penerima manfaat di Provinsi Jambi. Insya Allah mereka akan menerima setiap bulan 10 kg selama tiga bulan (Oktober, November dan Desember). Mudah-mudahan akan dimanfaatkan dan menjadi upaya dalam menekan kenaikan harga beras," ujar Wagub Sani saat wawancara dengan awak media.

Dikatakannya, selain cadangan beras, Jambi juga memiliki cadangan  minyak sebanyak 50 ribu liter dan daging 7 ton. ini untuk membantu memenuhi kebutuhan beras masyarakat, terutama masyarakat yang sangat membutuhkan. ''Ini juga untuk menjaga daya beli masyarakat serta mengendalikan inflasi,'' tukasnya. 

“Berkaitan dengan hal tersebut, Penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) Tahun 2023 Tahap II ini diharapkan bisa secara efektif turut menekan inflasi pangan, khususnya harga beras, yang juga turut meredam inflasi komoditas dan sektor lainnya,” kata Wagub Sani.

BACA JUGA: Kulit Pisang Bisa Diubah Cemilan Aneka Rasa, Begini Cara Membuatnya


"Oleh karena itu, saya minta Perangkat Daerah terkait Pemerintah Provinsi Jambi, juga Pemerintah Kabupaten/Kota se-Provinsi Jambi, serta instansi terkait lainnya, untuk sama-sama mendukung menyukseskan Penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) Tahun 2023 Tahap II ini, yang merupakan langkah nyata kita untuk membantu masyarakat, juga untuk menjaga perekonomian masyarakat dan daerah," pungkas Wagub Sani.

BACA JUGA: Syafruddin Dwi Aprianto Akui Dana Bantuan Pemkab Untuk Pramuka Belum Memadai


Sementara itu, Kepala Kantor Perwakilan Bulog Provinsi Jambi H. Defrizal menyampaikan bahwa Bappanas sesuai dengan jadwal semestinya menyalurkan cadangan beras pemerintah dilaksanakan pada bulan Oktober, akan tetapi dengan kenaikan harga beras Presiden Republik Indonesia memerintahkan Bappanas untuk segera menyalurkan dalam rangka menekan kenaikan harga beras di pasaran. (arm)

Penulis: Arya Abisatya
Editor: Arya Abisatya
Copyright 2023 Bungopos.com

Alamat: Graha Pena Jambi Ekspres,
Jl. Kapt. Pattimura No. 35 KM. 08
Kenali Besar, Kec. Alam Barajo, Kota Jambi

Telpon: -

E-Mail: bungoposonline@gmail.com