Tiga nama yang disebut-sebut jadi calon kuat Pj Bupati Kerinci, Asraf, Tema Wisman dan Zainal Efendi

3 Nama Digadang-gadang Jadi Pengganti Bupati Kerinci Adirozal

Posted on 2023-09-01 17:25:26 dibaca 2056 kali

KERINCI, bungopos.com- Setidaknya ada 3 nama yang digadang-gadang akan jadi pengganti Bupati Kerinci Adirozal yang sebentar lagi akan mengundurkan diri.

Perebutan kursi menjadi orang nomor satu Kerinci sangat ramai jadi bahan perbincangan.

Apalagi masa jabatan Dr Adirozal selaku Bupati Kerinci akan habis pada November mendatang terkait persiapannya maju menjadi caleg DPR RI.

Sejak Adirozal telah mengajukan pengunduran diri tentunya siapa yang akan menggantikan Adirozal mengisi kekosongan jabatan Bupati jadi topik menarik.

Tiga nama pejabat disebut punya peluang besar menjadi Pejabat (Pj) Bupati Kerinci.

Informasi yang diperoleh dan santer dikabarkan Asraf, Tema Wisman hingga Sekda Kerinci Zainal Efendi. Tiga birokrat ulung merupakan pejabat yang memenuhi syarat dan layak menjadi PJ Bupati Kerinci. 

Sekda Zainal merupakan Sekda Kerinci yang saat ini sudah memiliki pengalaman dan mengetahui kondisi Kabupaten Kerinci.

Demikian juga dengan Asraf Zein, yang saat ini menjabat sebagai Kadis Kelautan dan Perikanan Provinsi Jambi.

Sebelumnya Asraf juga pernah menjabat Pj Sekda Kerinci. Begitu juga dengan Tema Wisman, memiliki rekam jejak yang panjang di pemerintahan.

Pernah menjabat Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan, hingga kini dipercaya Gubernur Jambi Al Haris sebagai Staf Ahli Gubernur Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia. 

"Ketiga putra terbaik Kerinci ini memenuhi syarat dan layak menjadi PJ Bupati Kerinci. Namun tentu ada mekanismenya untuk sampai diajukan ke meja Mendagri RI.

Tapi lebih dulu ada kesepakatan dari DPRD Kerinci siapa yang dipilih, kemudian Gubernur Jambi juga memilih salah satunya yang terbaik. Kedua ini (DPRD dan Gubernur) sepakat baru di rekomendasikan di Mendagri, untuk kemudian dilantik gubenur Jambi, "kata sumber yang layak dipercaya. 

Menurutnya di antara tiga nama ini, Tema Wisman memiliki peluang besar untuk jadi PJ Bupati Kerinci. Karena dari informasi yang diperoleh DPRD Kerinci telah menyetujui nama Wisman untuk dipilih gubenur Jambi menjadi PJ Bupati Kerinci. "Kalau gubernur Haris juga menyetujui Tema Wisman tentu bisa dipastikan Tema akan menjadi PJ Bupati Kerinci, " Jelasnya 

"Terlebih lagi Tema Wisman merupakan salah satu orang kepercayaan Gubernur Jambi. Dan merupakan tokoh yang tahu karakteristik masyarakat Kerinci, " tambahnya. 

Sementara itu Wakil Ketua DPRD Kerinci Yuldi Herman dimintai tanggapannya mengatakan sampai sejauh ini belum ada nama yang diusulkan secara resmi oleh DPRD Kerinci.

Dia mengatakan kalau secara syarat memang ketiga pejabat ini memenuhi persyaratan, akan tetapi katanya bisa saja ada nama lain lagi yang akan diusulkan ataupun yang akan menjadi PJ Bupati Kerinci.

BACA JUGA: Bolehkah Shalat Jum'at di Lapangan ? Ini Faftwa MUI nya

"Kita lihat saja nanti kepastiannya dari Mendagri siapa yang direkomendasikan dan akan dilantik Gubernur Jambi. Kalau saat ini belum bisa kita pastikan, setelah DCT keluar nanti baru sesuai aturan susah ada nama PJ Bupati Kerinci, " jelas politisi senior PAN Kerinci ini. 

Sebelumnya diketahui DPRD Kabupaten Kerinci, telah mengumumkan Pengunduran Diri Bupati Kerinci H Adirozal dan Wakil Bupati Kerinci H Ami Taher di Gedung DPRD Kerinci, Selasa (29/08/2023).

Menurut Yuldi yang juga pimpinan DPRD Kerinci bahwa pengumuman Resmi pengunduran H Adirozal dan Ami Taher Bupati dan Wakil Bupati Kerinci itu, sebagai tidak lanjut dari surat Gubenur Jambi Al Haris, Nomor S-130/2282/SETDA.PEM-OTODA-2.1/VIII/2023 tetanggal 25 Agustus 2023 perihal Pengunduran diri dari Jabatan Bupati dan Wakil Bupati Kerinci.

Pengumuman ini merupakan tindak lanjut surat Gubenur Jambi yang disampaikan kepada DPRD Kerinci, Poin 1 (ayat b), Pemberhentian Kepala Daerah dan /atau wakil kepala Darah  sebagai mana peraturan yang berlaku diumumkan oleh Pimpinan DPRD dalam Rapat Paripurna.

Sementera Sekwan DPRD Kerinci Jondri Ali, juga membenarkan bahwa draf surat usulan Pengunduran diri Bupati dan Wakil Bupati Kerinci, sudah selesai tinggal ditandatangani oleh Pimpinan  DPRD Kerinci.

Nanti akan langsung kita antar ke Gubenur Jambi untuk ditindaklanjuti ke Menteri dalam Negeri. Namun untuk pemberhentian secara resmi Bupati Adirozal dan Wabup Ami Taher nantik setelah DCT diumumkan KPU RI. (Hdp)

 

Penulis: Hendri Dede Putra
Editor: Balqis
Sumber: Jambi Ekspres
Copyright 2023 Bungopos.com

Alamat: Graha Pena Jambi Ekspres,
Jl. Kapt. Pattimura No. 35 KM. 08
Kenali Besar, Kec. Alam Barajo, Kota Jambi

Telpon: -

E-Mail: bungoposonline@gmail.com