INOVASI : Menyirami tanaman cukup dengan menggunakan HP

Cukup Pake HP Bisa Siram Tanaman Cabai, Ini Inovasi Mahasiswa Unja

JAMBI, bungopos.com - Tim PKK Ormawa Himatektan Fakultas Pertanian (Faperta) Universitas Jambi (UNJA) meresmikan pemindahan bibit cabai ke lahan percontohan di Kelurahan Penyengat Rendah Kecamatan Telanaipura Kota Jambi, pada Jum`at (30/8/202). Kebun percontohan penerapan Inovasi teknologi pertanian pada budidaya dan pengolahan cabai dalam mendukung gerak nasional tanam (Gertam) Cabai di kelurahan Penyengat Rendah ini menggunakan internet. Petani ataupun warga yang menggunakan inovasi ini tidak perlu repot untuk ke lokasi pertaniannya tetapi hanya dengan handphone bisa menyiram tanaman walaupun sedang tidak berada di lokasi pertanian.

Peresmian pemindahan bibit cabai ke lahan percontohan dilakukan langsung oleh Wakil Rektor Bidang Akademik, Prof. Hafrida, S.H.,M.H., serta dihadiri Dekan Faperta Dr. Forst. Bambang Irawan, S.P.,M.Sc.IPU., Wakil Dekan Bidang Dr. Fuad Muchlis, S.P.,M.Si., Lurah Penyengat Rendah, Abdul Haris Ramdani S.E., Dosen Pembimbing, Dr. Ir. Ardiyaningsih Puji Lestari, MP dan Dr. Dewi Fortuna, S.TP,MP., Ketua RT, Tokoh Masyarakat, Ibu-ibu Kelompok Wanita Tani Penyengat Rendah serta undangan lainnya.

 

Wakil Rektor Bidang Akademik, Prof. Hafrida, S.H.,M.H., mengatakan mendukung penuh kegiatan Tim PKK Ormawa Himatektan karena telah membuat sebuah inovasi yang sangat berguna bagi masyarakat.

“Seperti yang kita ketahui lahan percontohan yang kita resmikan hari ini menggunakan teknologi dari mahasiswa Himatektan, kegiatan ini memiliki potensi sangat besar untuk dikembangkan lebih lanjut dan dalam waktu yang dekat secara strategis Universitas Jambi tentu memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan ini. Kedepan karena kegiatan ini akan menjadi suatu unggulan dari UNJA didalam perlombaan PKK Ormawa kedepan, mudah-mudahan ini bisa memberikan peluang bagi UNJA untuk berprestasi secara nasional dan mengulangi prestasi-prestasi sebelumnya yang telah dilakukan kakak-kakaknya terdahulu,” ujar Prof. Hafrida.

Dekan Faperta Dr. Forst. Bambang Irawan, S.P.,M.Sc.IPU., PKK Ormawa Himatektan merupakan salah satu program unggulan dari 11 program yang didapat oleh Fakultas Pertanian UNJA, pada tahun 2024 ini UNJA mendapatkan 11 program PKK Ormawa 2 diantaranya didapat oleh Fakultas Pertanian UNJA.

Editor: Arya Abisatya
Sumber: https://www.unja.ac.id/