KUR BRI

Punya Penghasilan Rp2 Juta Bisa Minjam KUR BRI Rp20 Juta Angsuran Cuma Rp700 Ribuan

Bungopos.com – Ingin merintis usaha sendiri, namun penghasilan hanya Rp2 Juta, bisakah mendapat modal melalui KURBRI? Baca penjelasannya berikut.

Jika memang ingin mengembangkan usaha, tentu saja bisa ajukan KURBRI di bulan Oktober 2023 ini. Sebagaimana anda ketahui, BRI termasuk salah satu perbankan yang ditunjuk pemerintah dalam perluasan penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR).

Saat ini, pelaku UMKM paling banyak meminjam dana KUR bank rakyat indonesia atau BRI karena kecilnya angsuran setiap bulannya. Nah, bagi anda yang saat ini masih bekerja dengan penghasilan kurang dari 2 jutaan, bisa kok meminjam dana KURBRI.

Syaratnya, anda sudah memulai usaha rintisan UMKM namun kekurangan dana cash. Sebelum memulai mengajukan pinjaman, ada baiknya anda mencari informasi tentang KUR.

Salah satu informasi penting adalah simulasi kredit yang ditawarkan. Pengajuan pinjaman KUR di tahun 2023 masih tersisa 3 bulan kedepan. Sangat mudah diajukan asalkan anda bisa memenuhi persyaratan dan pastinya tanpa jaminan.

Selain simulasi, anda juga perlu memperhatikan syarat dan jenis pinjaman sesuai kebutuhan.

Berikut penjelasannya: 

1. KUR Mikro BRI

- Individu (perseorang) yang sedang menjalankan jenis usaha produktif dan layak

- Usaha yang dijalankan secara aktif minimal 6 bulan

- Tidak sedang menerima fasilitas kredit dari perbankan lain, kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB dan kartu kredit

- Melengkapi administrasi seperti fotokopi KTP, KK dan SIB

- Melengkapi surat keterangan usaha dari desa atau kelurahan

2. KUR kecil BRI

- Mempunya jenis usaha produktif dan layak

- Tidak sedang menerima fasilitas kredit dari perbankan lain, kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB dan kartu kredit

- Minimal telah menjalankan sebuah usaha secara aktif selama 6 bulan

- Memiliki Surat Izin Usaha Mikro dan Kecil (IUMK) atau SIB lainnya yang dapat dipersamakan.

3. KUR TKI BRI 

- Individu (perseorang) calon TKI yang akan berangkat bekerja ke negara penempatan

- Kelengkapan administrasi seperti identitas KTP dan KK, perjanjian kerja dengan agen jasa, perjanjian penempatan, pasport, visa dan dokumen lain yang diperlukan.

Berikut ini simulasi angsuran atau cicilan KURBRI Rp 25 juta yang dapat anda pilih sesuai kemampuan:

1.Cicilan 12 bulan Rp 2.151.661

2.Cicilan 18 bulan Rp 1.455.793

3.Cicilan 24 bulan Rp 1.108.015

4.Cicilan 36 bulan Rp 760.548

Sebagai perbandingannya, berikut ini simulasi angsuran KURBRI Rp 50 juta:

1. Cicilan 12 bulan Rp 4 303.321

2. Cicilan 18 bulan Rp 2.911.600

3. Cicilan 24 bulan Rp 2.216.031

4. Cicilan 36 bulan Rp 1.521.097

Ayo, pilihlah program mana yang pas dengan kemampuan anda.

Jika masih mendapatkan penghasilan tetap di bawah Rp2 juta, sebaiknya pinjam KURBRI Rp25 juta dengan masa pengembalian 36 bulan. Yakinlah kamu bisa melunasi pinjaman asalkan benar-benar dijadikan modal usaha agar berkembang. Semoga bermanfaat!

Editor: Balqis