PENYERAHAN BERKAS : Berkas calon rektor UIN diserahkan ke Plt Rektor untuk diteruskan ke Menag RI

Siapa Rektor UIN Jambi Terpilih ? Tinggal Ditentukan Menag RI, Begini Tahapannya

Posted on 2024-11-20 00:46:00 dibaca 104 kali

MUARO JAMBI, bungopos.com – Senat Universitas Islam Negeri (UIN) Sulthan Thaha Saifuddin (STS) Jambi menggelar sidang pertimbangan kualitatif calon Rektor periode 2024-2028. Sidang ini berlangsung di ruang rapat senat lantai enam rektorat, pada Selasa (19/11). Dipimpin oleh Ketua Senat, Prof. Mukhtar, dan dihadiri seluruh anggota senat.

Rektor UIN STS Jambi, Prof. Dr. Ahmad Zainul Hamdi, M.Ag, menyampaikan pentingnya proses pemilihan ini. “Salah satu tugas saya sebagai Plt adalah mengantarkan suksesi kepemimpinan definitif berikutnya,” ujar Prof. Inung sapaan akrabnya.

Dia berharap proses pemilihan berjalan lancar dan cepat. “Yang terpenting adalah siapapun pemimpin berikutnya, situasi kampus harus tetap berjalan baik dan guyub,” tambahnya.

Prof. Ahmad juga menekankan pentingnya melanjutkan hal-hal positif dari kepemimpinan sebelumnya. “Kita lanjutkan hal-hal baik dari pemimpin sebelumnya. Mari buat sejarah UIN Jambi menjadi terbaik saat ini dan seterusnya,” katanya.

Dalam pesannya, Prof. Ahmad mengingatkan untuk tidak perlu membandingkan pemimpin satu dengan lainnya. “Setiap orang ada masanya, dan tiap masa ada orangnya. Mari bekerja sama dan membuat suasana kampus menjadi nyaman,” tegasnya.

Proses pemilihan ini akan dilanjutkan dengan tahapan di Kementerian Agama (Kemenag). Nantinya, tim seleksi Kemenag akan mengkaji hasil dari sidang ini untuk diserahkan kepada Menteri Agama. Finalisasi keputusan akan ditentukan oleh Menteri Agama RI.

Prof. Ahmad mengajak seluruh civitas akademika UIN STS Jambi untuk menjaga keharmonisan di lingkungan kampus. “Mari jaga kampus kita menjadi rumah yang nyaman dan menyenangkan,” tutupnya.

Prof. Mukhtar membacakan tata tertib selama siding pertimbangan kualitatif ini. “Nanti setiap calon akan menyampaikan visi misi. Kemudian, anggota senat akan memberi pertimbangan secara kualitatif,” jelasnya.

 

Adapun Tujuh Guru Besar calon rektor UIN STS Jambi periode 2024 – 2028, yaitu:

  1. Prof. Dr. Risnita, M.Pd
  2. Prof. Drs. H. M. Hasbi, MA., Ph.D
  3. Prof. Dr. Maisah, M.Pd.I
  4. Prof. Samsu, S.Ag., M.Pd.I., Ph.D
  5. Prof. Dr. H. Kasful Anwar, M.Pd
  6. Prof. Dr. H. Ahmad Syukri, MA
  7. Prof. Dr. Badarussyamsi, S.Ag., MA

 

Setelah seluruh anggota senat memberikan pertimbangan, selanjutnya berkas seluruh calon rektor diserahkan kepada Plt. Rektor. Sidang senat ini menjadi langkah penting dalam menentukan pemimpin baru yang akan melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan di UIN STS Jambi. Diharapkan, Rektor terpilih mampu membawa universitas ini menuju keunggulan lebih baik. (***)

Editor: arya abisatya
Sumber: https://uinjambi.ac.id/
Copyright 2023 Bungopos.com

Alamat: Graha Pena Jambi Ekspres,
Jl. Kapt. Pattimura No. 35 KM. 08
Kenali Besar, Kec. Alam Barajo, Kota Jambi

Telpon: -

E-Mail: bungoposonline@gmail.com