LULUS : Mahasiswa UNY yang lulus tanpa skripsi

Mahasiswa Lulus Tanpa Skripsi Ternyata Sudah Diterapkan Di Beberapa Kampus, Ini Deretan Kampusnya

Posted on 2023-08-31 06:29:23 dibaca 2067 kali

JAMBI, bungopos.com - Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Permendikbudristek) No 53 Tahun 2023 tentang Penjaminan Mutu Pendidikan Tinggi disambut baik semua pihak. Terutama mahasiswa yang saat ini tengah menyelesaikan kuliah. 

Dalam aturan terbaru itu dijelaskan, bagi mahasiswa yang belum menjalani kurikulum berbasis proyek, maka syarat lulus kuliahnya yaitu tugas akhir yang juga tidak harus berbentuk skripsi. Tugas akhir bisa berbentuk prototipe, proyek, maupun bentuk sejenis lainnya, yang dapat dikerjakan secara individu maupun berkelompok.Namun sebelum aturan tersebut keluar, ternyata sudah ada beberapa kampus yang menerapkan kepada mahasiswa lulus tanpa skripsi. Ini sederet kampus yang telah menerapkan itu. 

1. Universitas Negeri Yogyakarta 

Kampus di Jogjakarta ini, pada wisuda Februari 2022 telah meluluskan Athi', sarjana pendidikan fisika dengan nilai cumlaude 3,4 tahun bebas skripsi melalui Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL).

2. Universitas Negeri Surakarta

Kampus yang beralamat di Surakarta ini  pernah meluluskan Rizal Galih Pradana mahasiswa program studi Psikologi pada Sabtu, 23 Mei 2022. Rizal lulus tanpa ujian skripsi dengan nilai A berkat lolos menjadi finalis Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (Pimnas) dua kali berturut-turut.

3. Universitas Muhammadiyah Malang

Tercatat kurang lebih 70 mahasiswa Program Studi Ilmu Pemerintahan (IP) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) lulus tanpa mengerjakan skripsi.Para mahasiswa lulus lewat jalur skema konversi. Dalam skema itu, mahasiswa dapat mengganti Skripsi menjadi publikasi Jurnal Ilmiah Nasional terakreditasi Science and Technology Index (SINTA) dua dan tiga ataupun Jurnal Internasional bereputasi terindeks Scopus dan Web of Sciences (WoS). (arm)

 

Penulis: Arya Abisatya
Editor: Arya Abisatya
Copyright 2023 Bungopos.com

Alamat: Graha Pena Jambi Ekspres,
Jl. Kapt. Pattimura No. 35 KM. 08
Kenali Besar, Kec. Alam Barajo, Kota Jambi

Telpon: -

E-Mail: bungoposonline@gmail.com