NOMOR URUT : Bakal Calon Rektor Universitas Jambi

22 Hari Lagi Penjaringan Rektor Unja Digelar, Ini Nomor Urut Bakal Calon Rektor

MENDALO, bungopos.com- Rapat Senat Universitas Jambi (UNJA) berhasil menetapkan nomor urut calon rektor Unja periode 2024 - 2028. Rapat yang dihadiri oleh Ketua Senat, Prof. Dr. Syamsurijal Tan, S.E., M.A, Sekretaris Senat, Prof. Dr. Ir. Adriani, M.Si. serta Ketua Pelaksana Pemilihan Rektor, Dr. Taufik Yahya, S.H., M.H itu berlangsung daring dan luring.

Dalam kegiatan luring hadir empat Bakal Calon Rektor, beserta 38 anggota Senat. Sedangkan sebelas anggota senat mengikuti rapat ini secara daring. Dari proses pengundian nomor urut bakal calon Rektor UNJA periode 2024-2028, didapati hasil sebagai berikut:

Nomor urut 1 : Prof. Dr. H. Haryadi, S.E., M.M.S.

Nomor urut 2 : Prof. Dr. Ir. Hj. Nurhayati, M.Sc.agr.

Nomor urut 3 : Prof. Drs. H. Sutrisno, M.Sc., Ph.D.

Nomor urut 4 : Prof. Dr. Helmi, S.H., M.H.

Setelah melaksanakan pengambilan nomor urut bakal calon, selanjutnya Senat UNJA akan menuju persiapan untuk tahap penyaringan. Kegiatan penjaringan ini rencananya akan digelar pada tanggal 24 Oktober 2023 mendatang. Ini dilakukan guna menetapkan 3 bakal calon Rektor terpilih.

Ketua Senat, Prof. Dr. Syamsurijal Tan, S.E., M.A. menyampaikan pesannya untuk para bakal calon Rektor.

“Para kandidat diharapkan bisa menjaga kesehatan sampai hari H, jangan sampai sakit dan semoga selalu sehat,” pesan beliau. (***)

Editor: Arya Abisatya
Sumber: https://www.unja.ac.id/