MUARA BUNGO, bungopos.com - Betul-betul penuh warna. Atraksi pawai dan karnaval dalam rangka HUT Kemerdekaan RI di kabupaten Bungo demikian serunya. Beragam atraksi di pamerkan, terutama saat melewati panggung kehormatan. Karnaval ini di mulai dari depan gedung Dharmawanita sampai finis di depan Rumah Dinas Bupati. Di panggung kehormatan terlihat Bupati H.Mashuri,S.P,M.E , Wakil Bupati H.Safrudin Dwi Aprianto,S.Pd,.M.M, Sekda Bungo Drs Mursidi,.MM, Unsur Forkopimda, Asisten, serta kepala OPD lingkungan Pemkab Bungo.
Berbagai macam atraksi di tunjukkan peserta mulai dari drum band, Mobil hias, Wisudawan, Wisudawati, Pernikahan, baju daerah serta ragam lainnya. Pawai karnaval ini di ikuti oleh para pelajar mulai dari tingkat SD, SMP, SMA, Perguruan tinggi, serta peserta lainnya.
Masyarakat begitu antusias dalam menyaksikan jalannya karnaval ini, sepanjang jalan yang di lalui peserta karnaval terlihat dipenuhi masyarakat. Bupati Bungo H.Mashuri.,S.P.M.E mengatakan ini salah satu partisipasi dalam rangka memeriahkan hari kemerdekaan ke 78 RI.
“Luar biasa antusiasme masyarakat dalam menyaksikan karnaval, ini sebagai pesta rakyat, ajang anak anak tampil menunjukkan bakat,” katanya. (arm)