JUARA : Tim senam Universitas Jambi yang berhasil meraih juara internasional.

Jadi Juara Internasional, Ini Yang Dilakukan Tim Senam Universitas Jambi

JAMBI,bungopos.com - Prestasi Tim Senam Universitas Jambi (UNJA) patut diacungi jempol. Tak hanya menjadi langganan juara di event nasional, tapi kini sukses menorehkan prestasi di level internasional. Tim Senam UNJA berhasil menjadi runner up dalam kompetisi Teknokrat International Competition on Arts and Education (TICAE) kategori Aerobic Video. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Universitas Teknokrat Indonesia secara daring pada tanggal 12 Agustus 2023 lalu.

Para anggota tim yang mendapat juara tersebut yakni Nur Intan Febrianti, Putri Juwita, Aditya Maulana Firmansyah, M Yudha Verdiansyah Nur, dan Ulandari. Mereka berkompetisi dengan tim lain yang berasal dari beberapa negara. Salah seorang anggota tim senam Jambi, Intan menuturkan bahwa keinginannya ingin mempersembahkan sesuatu yang terbaik kepada Universitas Jambi. Paling tidak, selama dia menjadi mahasiswa di kampus orange tersebut. 

“Motivasi kami karena ingin mempersembahkan yang terbaik untuk UNJA selama kami menjadi mahasiswa. Latihan mulai dari latihan fisik, teknik, dan taktik, dengan harapan Tim Senam UNJA menjadi lebih baik lagi,” ujarnya seperti yang dikutip dari website resmi Unja.

Sementara, Sugih Suhartini, S.Pd., M.Pd., selaku dosen Pembina Tim Senam UNJA menyampaikan rasa syukurnya. Beliau juga menceritakan proses latihan yang dilaksanakan.

“Syukur Alhamdulillah kami haturkan kepada Allah SWT yang telah mempercayai kami tuk berada di posisi ini. Berawal dari seruan pak WR 3 di chat WhatsApp mengirim flyer lomba ini dan kami pun dalam waktu yang singkat berupaya tuk berpartisipasi dan berjuang pada ajang kompetisi internasional ini,” ungkapnya.

Sejak karena keinginan mendapat hasil yang terbaik ini sebutnya, tim senam Unja juga latihan pagi dan sore. Selain itu, juga melakukan perekaman di kampus Unja. 

“Alhamdulillah latihan pagi dan sore, perekaman di kampus JPOK dari pagi hingga tengah hari panas-panasan, hingga hampir menyerah tuk menyelesaikan koreo aerobic durasi 30 menit non stop tanpa salah dan dituntut sempurna. Hingga hari pengumuman, tiba alangkah bahagianya kami, mampu menduduki juara 2 setelah Filipina. Semoga pesenam Universitas Jambi semakin lebih baik lagi,” pungkas Sugih. (arm)

Editor: Arya Abisatya
Sumber: https://www.unja.ac.id/