JUARA : Para murid madrasah yang mendapat prestasi diajang Madrasah Fest 2023

Wow Keren ! Kalahkan Madrasah Negeri, Murid Madrasah Swasta di Jambi Juara Nasional

JAMBI, bungopos.com - Prestasi murid madrasah di Provinsi Jambi cukup membanggakan. Masuk final Madrasah Festival (Madrasah Fest) 2023 di Jakarta, murid madrasah di Jambi ini bisa mendapat juara.  Salah satunya adalah cabang Memorizing Holy Quran atau hapalan Alqur'an 15 juz. Yang mengejutkan murid madrasah swasta ini bisa mengalahkan madrasah negeri. 

Dimana berdasarkan website resmi Kementerian Agama RI, juara pertamanya adalah Ahmad Rendy Kurniawan. Beliau adalah murid Madrasah Tsanawiyah Swasta (MTsS) Jauharul Falah, kabupaten Muaro Jambi. Ahmad Rendy ini berhasil mengalahkan Daffa Hadaya dari MTs Negeri 6 Tanah Datar Sumatera Barat (Juara 2) dan Aurotsana Qurrota Ayun, MTsN 3 Jimbang Jawa Timur (Juara 3). 

Seperti diketahui, Madrasah Fest atau festival madrasah 2023 ini memperlombakan 10 cabang. Madrasah Fest 2023 diselenggarakan Direktorat KSKK Madrasah Ditjen Pendidikan Islam Kemenag RI. Babak penyisihan digelar secara daring, 24-27 Juli 2023. Total ada 48 peserta yang masuk final dari 817 peserta yang ikut berpartisipasi. Babak final digelar secara luring, 10-12 Agustus 2023 di Gading Serpong, Tangerang. Sedangkan pemenang Madrasah Fest diumumkan pada 12 Agustus 2023 oleh panitia bersamaan dengan penutupan Madrasah Fest. 

Dari Jambi,  selain Ahmad Rendy ada Raden Taufik Kaisar Yahya yang ikut lomba Reading Islamic Turats atau membaca kitab kuning. Raden Taufik yang merupakan murid MTs Darul Arifin Jambi ini berhasil meraih juara tiga nasional. Kemudian ada Mustafa Abdullah dan Muhammad Husein Alfianto keduanya merupakan murid dari MTs dan Madrasah Aliyah Darul Arifin Jambi. Kedua murid madrasah ini berasal meraih juara tiga di cabang lomba Memorizing hadist, atau hapalan hadist. 

Sebelumnya, saat babak penyisihan, sebagaimana yang diberikan website resmi Kemenag, Direktur Kurikulum Sarana Kelembagaan dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah, Muhammad Isom mengatakan, gelaran Madrasah Fest 2023 secara umum bertujuan memperteguh akhlak mulia. Selain itu juga, menciptakan murid yang kreatif, inovatif, berwawasan kebangsaan, cerdas, sehat disiplin serta menguasai ilmu Pendidikan Agama Islam dan Bahasa Arab dengan baik. Serta dapat mengimplementasinya dalam kehidupan.

“Selain itu, Madrasah Fest juga bertujuan untuk memberikan kesempatan berlatih menjadi duta Indonesia yang dapat membanggakan serta mengharumkan nama bangsa Indonesia di even Internasional,” ujarnya.

Madrasah Fest 2023 diikuti 817 peserta, terdiri atas 82 siswa Madrasah Ibtidaiyah (MI), 227 Madrasah Tsanawiyah (MTs), dan 508 Madrasah Aliyah (MA). Peserta berasal dari 34 provinsi di Indonesia. (***)

Penulis: Arya Abisatya
Editor: Arya Abisatya
Sumber: www.kemenag.go.id