BEASISWA : Beasiswa Aminef ke amerika

Daftar Yuk Beasiswa CCI Aminef 2025 ke Amerika Serikat

Posted on 2024-11-21 22:12:52 dibaca 128 kali

JAKARTA, bungopos.com - Pemerintah Amerika Serikat setiap tahun membuka kesempatan kepada puluhan ribu pelajar dari seluruh dunia untuk menikmati pendidikan gratis dalam bentuk beasiswa di sejumlah perguruan tinggi ternama di negara berjuluk Paman Sam tersebut. Ada beragam beasiswa yang ditawarkan salah satunya adalah dalam bentuk pertukaran pelajar melalui program Community College Initiative (CCI) yang diberikan oleh American Indonesian Exchange Foundation (Aminef). 

CCI ini seperti dikutip dari website resminya merupakan program akademik nirgelar pada kampus komunitas (community college) di AS. Sejak dibuka perdana pada tahun 2007 silam, sudah lebih dari 3.900 alumni dari 26 negara menerima manfaat dan pernah ditempatkan pada 81 community college di seluruh AS. Khusus untuk 2025--2026, Departemen Luar Negeri AS selaku pemberi beasiswa CCI membuka kesempatan bagi 120 orang termasuk dari Indonesia.

Khusus di Indonesia, pelamar program pertukaran CCI Aminef 2025 lebih diutamakan yang berasal dari luar kota-kota besar dan provinsi-provinsi di luar Jawa yang memiliki lebih sedikit kesempatan untuk belajar di luar negeri. Sedangkan kandidat beasiswa dari Papua dapat didanai oleh PT Freeport Indonesia. Inisiatif ini memungkinkan sejumlah pelamar asal Papua untuk bisa diterima di program CCI Aminef setiap tahunnya.

Nantinya peserta program CCI akan mengikuti pelatihan selama 1 tahun dengan tujuan agar tiap peserta dapat membangun keterampilan teknis peserta, meningkatkan kemampuan kepemimpinan, dan memperkuat kemahiran dalam berbahasa Inggris. Calon pelamar beasiswa CCI Aminef dapat mendaftar sesuai pengalaman akademik maupun pengalaman kerja sesuai persyaratan. Selanjutnya, pelamar yang lolos dan mengikuti program ini akan mendapatkan sertifikat sesuai dengan bidang studi yang dipilih sewaktu mendaftar. 

Ini bergantung kepada perguruan tinggi sebagai tuan rumah program dan program studi yang dibuka serta capaian yang dilakukan peserta sewaktu menyelesaikan mata kuliah yang disyaratkan dalam kegiatan pertukaran ini. Sertifikat yang diterbitkan nantinya bukan berupa ijazah layaknya gelar akademik. Pihak CCI Aminef menekankan bahwa peserta pertukaran ini tidak dapat pindah dari program nirgelar menjadi program gelar selama kegiatan berlangsung. 

Setiap peserta program CCI berkesempatan untuk mengikuti magang secara profesional, pembelajaran berbasis kepada pelayanan serta kegiatan kemasyarakatan yang fokusnya adalah pengembangan pemahaman dan pengetahuan bersama tentang AS. Ketika menyelesaikan program atau lulus, seluruh peserta akan memproleh sertifikat di bidang studi pilihan masing-masing dan mereka akan kembali ke negara masing-masing membawa bekal yang diperlukan Ketika akan memasuki dunia kerja.

Pihak CCI Aminef mencantumkan sejumlah persyaratan sesuai yang tercantum pada website resmi mereka yang meliputi:

  1. Penyandang disabilitas dimungkinkan untuk ikut mendaftar.
  2. Warga negara Indonesia (WNI) dan berdomisili di Indonesia.
  3. Berusia 18 tahun atau lebih pada tanggal 1 Juli 2025.
  4. Ijazah minimal SMA.
  5. Pelamar dengan gelar D1, D2, D3, dan S1 diperbolehkan mendaftar pada bidang yang berbeda dari bidang gelar akademik mereka dan mempunyai pengalaman kerja relevan pada bidang dituju. 
  6. Pelamar bidang teknik terapan harus memiliki dasar yang kuat dalam mata pelajaran matematika dan diharuskan mengikuti ujian penempatan matematika di kampus tuan rumah supaya memenuhi syarat untuk ikut pelajaran tertentu yang memberikan kredit.
  7. Pelamar yang pemegang gelar magister atau doktor (PhD) atau saat ini terdaftar sebagai mahasiswa jenjang S2 dan S3 tersebut tidak dapat mendaftar.
  8. Memiliki kualitas kepemimpinan dan menunjukkan pengalaman dalam pelayanan masyarakat.
  9. Memiliki persiapan dan komitmen yang ditunjukkan terhadap bidang studi yang dipilih melalui beberapa pengalaman akademis atau profesional. Program ini bertujuan untuk mengidentifikasi peserta dengan keterampilan atau minat yang terbukti dan pengalaman profesional yang terbatas di bidang studi yang ditawarkan.
  10. Bidang dan konsentrasi pendidikan atau pengalaman:

- Pertanian

- Teknik Terapan

- Bisnis dan Kewirausahaan

- Pendidikan Anak Usia Dini

- Teknologi Informasi

- Ekonomi Kreatif dan Media

  1. Saat ini bekerja di bidang yang dilamar dengan pengalaman kerja maksimal di bawah 5 tahun.
  2. Mahir berbahasa Inggris
  3. Memiliki skor TOEFL ITP minimal 480, atau skor TOEFL iBT minimal 55, atau skor IELTS minimal 5,5, atau skor Duolingo minimal 95, dan berdedikasi untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris setiap pelamar ketika lolos mengikuti CCI Aminef 2025.
  4. Untuk mendaftar dalam kursus-kursus yang memberikan kredit di bidang studi akademis, pelamar harus memenuhi persyaratan bahasa minimum dari perguruan tinggi tuan rumah-biasanya 500 pada tes TOEFL atau skor yang setara pada ujian-ujian lain yang diterima. Keterampilan bahasa peserta akan dievaluasi setelah tiba di institusi tuan rumah.
  5. Memiliki prestasi akademis unggul.
  6. Memiliki pengalaman terbatas atau tidak memiliki pengalaman belajar di luar negeri, kandidat yang belum pernah belajar di luar negeri atau bepergian ke AS akan diberikan prioritas penempatan.
  7. Bersedia dan mampu secara mental dan fisik (dengan akomodasi sebagaimana dibutuhkan) untuk menyelesaikan program secara menyeluruh, termasuk aktivitas atau perjalanan yang dapat diprogramkan pada hari apa pun dalam seminggu, mungkin termasuk pada pagi hari atau sore hari.
  8. Berkomitmen untuk kembali ke negara asal setelah menyelesaikan program dan memenuhi persyaratan tinggal 2 tahun visa J.
  9. Tidak sedang menerima beasiswa lain pada saat mengajukan aplikasi beasiswa ini.
  10. Bersedia memulai program pertukaran akademis di AS pada Juli 2025.

Selain persyaratan di atas tadi, terlampir pula dokumen-dokumen yang mesti disiapkan oleh pelamar yang meliputi:

  1. Fotokopi laporan skor TOEFL/IELTS/Duolingo ITP terbaru atau kurang dari 2 tahun. 
  2. Fotokopi ijazah dan transkrip SMA yang telah dilegalisir (dalam terjemahan bahasa Indonesia dan bahasa Inggris).
  3. Fotokopi legalisir transkrip nilai D1/D2/D3 atau S1 (dalam terjemahan bahasa Indonesia dan bahasa Inggris).
  4. Salinan dokumen identitas (Kartu Tanda Penduduk atau paspor).
  5. Daftar riwayat hidup/resume
  6. Surat pernyataan ketenagakerjaan (surat keterangan bekerja) dari supervisor, pemberi kerja, atau kepala HRD dalam bahasa Indonesia bagi yang telah bekerja.

Hal lain yang perlu diperhatikan oleh pelamar terkait beasiswa pertukaran CCI Aminef 2025 adalah adanya komponen-komponen tujangan yang disiapkan Pemerintah AS yang meliputi dana pengurusan visa J-1, ongkos perjalanan pulang pergi dari kota asal peserta ke kampus tuan rumah di AS. Ada pula tunjangan biaya kuliah dan biaya kuliah wajib, tempat tinggal gratis, tunjangan kebutuhan dasar termasuk makanan dan transportasi.

Pada beberapa perguruan tinggi disediakan pula makanan di kampus; tunjangan kecil untuk buku, materi; biaya incidental; asuransi kecelakaan dan kesehatan terbatas sesuai golongan visa J; dan berbagai kegiatan untuk tujuan pengembangan pribadi dan profesional.  

Jika pelamar telah melengkapi seluruh persyaratan termasuk dokumen pendaftaran, maka dapat dikirimkan melalui pos atau diantar secara langsung ke Aminef yang beralamat di lantai 11 gedung Intiland Tower, Jalan Jenderal Sudirman Kav. 32, Jakarta 10220. Pelamar yang mengantarkan langsung seluruh berkas pendaftaran program CCI Aminef 2025 dapat memasukkannya di dropbox yang berada di lantai dasar Intiland Tower termasuk di luar jam atau hari kerja reguler. 

Untuk informasi lebih rinci terkait program ini, calon pelamar dapat mengunjungi website resmi beasiswa CCI Aminef 2025 pada utas https://www.aminef.or.id/grants-for-indonesians/fulbright-programs/fellowships/community-college-initiative-program/. Selamat mencoba! (***)

Sumber: https://indonesia.go.id/
Copyright 2023 Bungopos.com

Alamat: Graha Pena Jambi Ekspres,
Jl. Kapt. Pattimura No. 35 KM. 08
Kenali Besar, Kec. Alam Barajo, Kota Jambi

Telpon: -

E-Mail: bungoposonline@gmail.com